Bagi Para Penggemar Game Mobile Strategy, Wajib Coba Rise of Kingdom

Bagi Para Penggemar Game Mobile Strategy, Wajib Coba Rise of Kingdom

Bagi Para Penggemar Game Mobile Strategy, Wajib Coba Rise of Kingdom

Game dengan genre city building dengan kombinasi RTS tentu saja sudah banyak, tapi untuk yang paling recommended saat ini, nama Rise of Kingdom mulai tersebar. Game ini muncul karena mampu memasukan sisi strategi yang lebih dalam di game genre city building dan RTS. Di dalam pasar mobile game, menjadi menonjol itu sangat sulit. Jadi mengapa, nama game ini muncul dan mendapatkan rating positif?


Keunggulan Rise of Kingdoms


Hal yang paling menarik perhatian dari game ini adalah tampilannya. Selama bermain, kamu akan melihat animasi karakter, bangunan dan juga tempat yang cukup detail dan enak dilihat. Gabungan antara desain kartun dan realistis ini tentu lebih menarik untuk jenis game RTS dan city building ini.


review rise of kingdom indonesia


Selain tampilannya, game ini juga menawarkan gameplay strategi yang lebih dalam di sisi PVE-nya. Seperti banyak game city building lain, game ini bisa dimainkan dengan PVP ataupun PVE. Tapi ingat, walaupun kamu hanya ingin bermain PVE, player lain tetap bisa menyerang base kamu.


PVE dalam game ini cukup baik karena kamu bisa gunakan strategi untuk mengalahkan komputer. strategi ini bahkan bisa memiliki impact saat unit kamu masih rendah stat-nya karena belum upgrade dan melawan pasukan komputer yang lebih kuat. Jika strategi pas, kamu tetap bisa menang. Hal seperti ini tentu tidak bisa di dapat di game sejenis yang lainnya.


Hal lain yang baik dari game ini adalah bonus premium yang diberikan hanya dengan bermain. Memang, pemberian premium ini akan lebih banyak di awal mulai dibandingkan saat kamu sudah lama bermain. Tapi kamu juga bisa menabung premium currency ini untuk keperluan penting nantinya.


Sisi Baik Pasti Didampingi Sisi Buruk


Walaupun memiliki banyak sisi positif di atas, sayangnya Rise of Kingdom ini masih memiliki kelemahan. Jika kamu suka tampilan, konsep game dengan strategi dalam dan gameplay loop yang addictive, tentu tidak salah memainkan game ini.


review rise of kingdom indonesia


Tapi disisi lain, kamu juga harus sadar bahwa genre city building selalu mengedepankan player yang mau mengeluarkan uang. Jika seorang player membayar premium untuk skip waktu tunggu, mendapatkan resource lebih banyak dan bahkan mendapatkan power up untuk general dengan lebih cepat. Jika kamu ingin bermain gratis, tentu kerajaan kamu tidak akan kuat menghadapi para player yang keluar uang ini walaupun mulai bermain di waktu yang sama.


Selain masalah pay to win tersebut, PVP juga memiliki masalah. Di bagian sebelumnya dibahas bahwa sisi PVE game ini mengandung strategi yang cukup memuaskan, tapi di sisi PVP, kamu tidak akan menemukan kepuasan ini. Dalam PVP hal yang menentukan kemenangan adalah jumlah pasukan dan kualitas upgrade-nya. Selama lebih banyak dan upgrade sudah tinggi, strategi apapun tidak akan bisa mengalahkan pasukan kamu. Hal ini tentu disayangkan karena keseruan game dengan unsur RTS adalah strategi saat bermain dan bukan sekedar produksi.


Kesimpulan


Jika kamu tidak keberatan dengan PVP ataupun masalah pay to win, Rise of Kingdom ini bisa dibilang cukup berkualitas. Mulai dari tampilan dan cara bermainnya, akan membuat kamu ketagihan. Tentu di sisi lain, bagi kamu yang berharap bisa menang menggunakan strategi melawan player lain, kamu tentu akan kecewa.


review rise of kingdom indonesia


Tapi jangan terlalu sedih. Game ini bisa dimainkan gratis. Jadi kamu bisa coba main sampai puas dan saat frustasi saat kalah terus – menerus dengan player berbayar, kamu dengan mudah bisa delete game-nya. Jika ingin menilai lebih baik, silahkan coba gamenya sendiri dengan mendownload lewat Google Play!