Akun Arena of Valor
Lainnya
Cara Beli Akun Arena of Valor (AOV) di itemku
Memiliki akun Arena of Valor (AOV) dengan level tinggi memang sangat menguntungkan. Akun AOV gratis yang Anda buat saat pertama kali bermain memiliki level dan item yang berkualitas rendah. Anda perlu waktu yang tidak sedikit untuk menaikkan level akun tersebut.
Alternatif instannya, Anda bisa membeli akun AOV yang dijual di itemku.
Tak hanya memiliki level yang tinggi, akun AOV yang dijual di itemku sudah dilengkapi dengan berbagai item menarik. Lantas, bagaimana cara membelinya? Ikuti beberapa langkah berikut:
- Pertama, Anda harus masuk ke website resmi itemku terlebih dahulu.
- Beranda website itemku akan menampilkan berbagai kategori game. Pilih kategori “Mobile Game”.
- Setelah Anda melihat berbagai jenis game mobile, cari Arena of Valor. Jika Anda tidak menemukan game Arena of Valor, klik “Lihat selengkapnya”
- Selanjutnya, itemku akan menampilkan berbagai produk dari game Arena of Valor. Karena Anda ingin membeli akun, pilih produk “Akun”.
- Setelah itu, itemku akan menampilkan berbagai produk pilihan akun terbaik. Perhatikan secara detail akun tersebut, mulai dari level hingga item yang dimiliki. Pilih akun yang sesuai keinginan Anda.
- Jika sudah menemukan akun yang Anda inginkan, klik akun tersebut.
- Selanjutnya, Anda dapat catatan untuk penjual jika perlu.
- Setelah itu, pilih metode pembayaran. Anda bisa top up AOV pakai pulsa (Telkomsel, XL, Indosat Ooredoo, dan Tri.) BRI, BCA, BNI, Maybank, Mandiri, Permata Bank, Link Aja, Gopay, ShopeePay, Dana, OVO, Alfamart, Alfamidi, Indomaret, hingga Qris.
- Tentukan metode pembayaran dan segera lakukan pembayaran.
Setelah semua proses selesai, segera cek menu pembelian. Anda juga bisa menghubungi penjual untuk mendapatkan password dan user ID akun Garena AOV. Segera login menggunakan password dan user ID tersebut untuk mengecek kesesuaian akun dengan pesanan Anda.
Cara Bind Akun AOV
Bind akun merupakan proses mengaitkan akun AOV Anda dengan akun lain, seperti media sosial, Google Play, dan lainnya. Hal tersebut bisa Anda lakukan untuk menjaga keamanan dan kenyamanan ketika bermain.
Untuk melakukan bind akun, Anda bisa melakukan cara berikut.
- Tentunya, Anda harus terlebih dahulu membuka aplikasi Arena of Valor dan lakukan login.
- Setelah game terbuka, masuk ke pilihan “Menu” yang terdapat di bagian kanan atas.
- Selanjutnya, cari pilihan “Tab Umum” pada menu.
- Lakukan scroll ke bawah hingga Anda menemukan pilihan “Bind Akun”. Klik opsi tersebut.
- Setelah itu, Anda akan melihat pilihan akun yang bisa Anda kaitkan. Anda dapat memilih untuk mengaitkan akun pada Facebook atau Garena+.
- Selanjutnya, masukkan ID akun Garena AOV dan password yang Anda gunakan untuk bermain. Lalu, klik “OK”
- Jika sudah, akun AOV Anda sudah terkait dengan Facebook atau Garena+.
Cara Menghapus Akun AOV
Ketika akun AOV sudah tidak ingin Anda mainkan, Anda bisa menghapus akun tersebut dengan cara berikut.
- Pertama, Anda bisa menghubungi Petugas Perlindungan Data Garena melalui alamat email berikut: dpo.id@garena.com atau Data Protection Officer Proxima Beta di dpo@proximabeta.com.
- Setelah itu, Anda perlu menjelaskan secara rinci alasan mengapa anda ingin menghapus akun Arena of Valor.
- Anda juga perlu menyertakan informasi mengenai akun yang ingin Anda batalkan sesuai persyaratan yang sudah Garena tetapkan.
- Sebelumnya, Anda perlu mengambil tangkapan layar halaman profil pemain untuk Anda unggah sebagai pelengkap.
- Jika semua sudah Anda siap, Anda bisa mengirim email tersebut dan tunggu hingga Anda mendapat balasan.
- Setelah beberapa saat, Anda akan mendapatkan email balasan berupa konfirmasi permintaan diterima
- Selanjutnya, Anda bisa melakukan proses verifikasi identitas pemilik akun sebelum Garena memproses pemusnahan data dari akun Anda.
- Terakhir, Anda cukup mengikuti arahan hingga selesai.
- Akun Arena of Valor (AOV) pun akan terhapus.